Fakta Kurma

Fakta Kurma

Buah kurma biasanya membanjiri Indonesia pada bulan puasa. Hal ini karena adanya khasiat kurma yang sangat bisa menahan lapar di bulan Ramadhan. Di samping rasanya yang manis dan lezat, buah khas Timur Tengah ini juga mempunyai kandungan nutrisi yang lengkap. Selain itu, kurma juga mempunyai fakta yang unik dan menakjubkan dibandingkan buah-buahan lainnya. Pohon kurma termasuk pohon purba yang masih ada sampai sekarang. Pohon kurma bisa hidup sampai 100 tahun.Pada abad ke-18 kurma mulai dibudidayakan di seluruh dunia.

Pohon kurma hanya bisa tumbuh di Indonesia tetapi tidak pernah menghasilkan buah yang berkualitas bagus, bahkan mungkin tidak menghasilkan buah sama sekali. Tanah Indonesia, terutama di Jawa, tidak cocok untuk pohon kurma. Pohon kurma akan tumbuh subur dan berbuah bagus jika ditanam di tanah yang tandus dan berpasir. Semakin tandus semakin subur dan menghasilkan buah yang berkualitas.

  • Di Mesir, umat muslim terbiasa merendam kurma dalam susu semalam sebelumnya. Susu yang terinfusi dengan buah kurma ini kemudian disantap sebagai salah satu menu sahur yang penuh energi.
  • Manusia dipercaya bisa bertahan hidup hanya dengan makan kurma dan minum air saja. Contoh nya adalah kaum Arab yang nomaden. Sebagian besar dari mereka hanya mengonsumsi kurma kering dan susu kambing.
  • Buah kurma mengandung semua unsur makanan pokok yang penting untuk tubuh antara lain vitamin, protein, lemak, mineral, dan gula.
  • Di dunia terdapat 450 jenis varian kurma.

Sekarang sudah tau kan fakta kurma? Bukan cuman kurma doang loh yang bisa dijadiin tajil saat bulan puasa, tapi kue kering J&C Cookies juga bisa!

We use cookies to improve your experience on our website. By browsing this website, you agree to our use of cookies.
  We hate spam and never share your details.